Think Behind It:
Kerja di dunia kreatif gak jadi jaminan kamu gak bakal mumet. Kadang kala, saat kita dituntut buat jadi sekreatif mungkin, eh otak malah mandek dan jalan di tempat. Kalau itu terjadi sama kamu, itu artinya kamu lagi butuh teman cerita. Mau cerita ke temen kantor, takut dikira ngeluh. Cerita ke orang tua, takut dibilang masih kecil. Apalagi kalau cerita sama mantan, nanti malah dikira kode minta balikan.
Itulah kenapa Di Meja Kantor hadir sebagai teman diskusi buat para pekerja kantoran. Di Meja Kantor bisa banget jadi teman diskusi mulai dari keluh-kesah seputar kantor, cara menenangkan hati klien, berbagai tips biar kerjaan gak numpuk, dan sebagainya. Curhatnya sering terjadi via DM Instagram yang berujung ke postingan Instagram story. Biar curhatnya makin afdol dan hikmat, Di Meja Kantor dan Skena berkolaborasi mengeluarkan satu paket stiker GIF yang bisa kamu gunakan di Instagram ataupun TikTok.
Inspirational Behind It:
Berbagai aktivitas selama berkantor jadi inspirasi utama dalam pengembangan GIF stickers Di Meja Kantor oleh tim Skena. Mulai dari gimana repotnya bekerja dari rumah di tengah banyaknya pekerjaan domestik, lembur yang gak kelar-kelar, hingga drama revisi berkali-kali sebelum pekerjaan di-approve menjadi ide tim Skena dalam mengembangakan desain GIF Stickers kolaborasi antara Skena dan Di Meja Kantor.
Technical Behind It:
Ngobrol bareng teman-teman Di Meja Kantor bikin tim Skena punya berbagai ide untuk dijadikan GIF Stickers. Setelah membuat sketsa untuk desain awal, tim Skena kemudian menggerakkan gambar agar bisa menjadi GIF Stickers, lalu mengunggah GIF Stickers ke Giphy agar bisa digunakan di Instagram dan TikTok. Keseluruhan proses pengerjaan dilakukan dalam kurun waktu dua minggu, pada tanggal 16-30 Agustus 2021.