Think Behind It:
OSRAM Licht AG adalah produsen pencahayaan multinasional yang berkantor pusat di Muenchen, Jerman. OSRAM kini telah merambah ke berbagai negara, salah satunya Indonesia.
Dalam rangka mengeluarkan produk terbaru mereka yakni lampu mobil, OSRAM ingin memanfaatkan stiker GIF sebagai salah satu fitur yang bisa digunakan untuk promosi bisnis. Apalagi, saat ini stiker GIF tidak hanya bisa digunakan di Instagram, tapi juga di TikTok.
Baca Juga: Tiga Manfaat yang Bisa Kamu Dapatkan Kalau Punyai Stiker GIF Instagram Sendiri
Inspirational Behind It:
Untuk menjangkau audiens yang lebih luas, hal-hal umum dalam keseharian menjadi inspirasi utama dalam pembuatan stiker GIF OSRAM. Hal-hal umum ini mencakup kegiatan berkendara yang biasanya sering digunakan pengguna Instagram.
Selain itu, logo dan lampu mobil sebagai produk terbaru yang akan dipromosikan juga menjadi bagian dari inspirasi dalam pengembangan stiker GIF OSRAM.
Technical Behind It:
Setelah menerima brief dari OSRAM, tim Skena mengembangkan ide dan menuangkannya ke dalam desain. Lalu, desain yang disepakati kemudian digerakkan, dan diunggah hingga bisa digunakan di Instagram dan juga TokTok.
Projek ini secara keseluruhan dikerjakan dalam kurun waktu 2 minggu, yakni pada tanggal 2-17 Juli 2021.